Cara Praktis Menyembuhkan Batuk dengan 5 Bahan Alami

Cara Praktis Menyembuhkan Batuk dengan 5 Bahan Alami

Cara alami untuk menyembuhkan batuk semakin sering dipilih orang. Cara ini dianggap lebih aman karena minim efek samping. Pengalaman bertahun-tahun dari orang tua kita juga telah membuktikan efektivitasnya. Apakah Anda juga berminat mencoba cara alami di bawah ini untuk menyembuhkan batuk secara alami?

Madu + lemon

Sejak dulu , berbagai penelitian telah membuktikan bahwa madu memang berkhasiat menekan dan meredakan batuk. Anda bisa meminum madu secara langsung tanpa campuran, mencampurnya dengan lemon atau jeruk nipis, ataupun dicampur dengan air hangat dan teh.

Thymi

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa ekstrak dari daun thymi yang dicampur dengan ivy dapat meredakan batuk dan bronkitis akut. Dilansir dari hellosehat.com, daun thymi mengandung  senyawa bernama flavonoid yang dapat meredakan inflamasi dan merelaksasi otot tenggorokan yang berperan dalam mekanisme batuk. Campurkan daun thymi yang sudah dihancurkan dengan secangkir air hangat untuk meredakan batuk

Daun Mint

Meminum teh peppermint atau menghirup uap panas dengan tetesan essential oil beraroma mint ternyata baik untuk kesehatan. Kandungan menthol dalam peppermint melegakan tenggorokan dan membantu mengencerkan lendir.

Kumur air garam

Air garam dapat meredakan tenggorokan yang sakit dan mengalami iritasi. Untuk mengurangi batuk, Anda dapat mencampur satu sendok teh garam dengan satu gelas air hangat dan berkumur sebanyak beberapa kali sebelum tidur.

Kecap + jeruk nipis

Kecap dan jeruk nipis juga disebut-sebut dapat mengurangi batuk secara alami. Akan tetapi hal ini ternyata hanya mitos karena belum ada penelitian yang mendukung untuk membuktikannya. Dilansir dari Kompas, pakar farmasi Prof. Dr. Sumali Wiryowidagdo, M.Si, Apt. menegaskan bahwa larutan jeruk nipis dan kecap sebenarnya tidak menyembuhkan batuk kibat virus atau bakteri. Tetapi memang jeruk nipis bisa membantu mengurangi gejala penyertanya seperti rasa tidak nyaman pada tenggorokan ataupun suara serak akibat batuk. Sementara kecap hanya digunakan untuk mengurangi rasa asam dari jeruk nipis tersebut dan tidak memiiki fungsi khusus dalam meredakan gejala batuk.

Pengalaman dari generasi sebelumnya untuk mengatasi batuk ternyata tidak semua dapat kita telan mentah-mentah. Beberapa mungkin telah terbukti sementara yang lainnya hanya ‘mitos’ yang perlu diteliti lebih lanjut dan dibuktikan terlebih dulu. Untuk mengobati batuk dengan cara alami yang sudah teruji keampuhannya, Anda dapat mengonsumsi obat batuk herbal yang mengandung kombinasi dari Thymi, Madu, Akar manis, Jeruk Nipis, Cabe Jawa, Kencur, Daun Sirih, Daun Sembung , Biji Pala, dan Peppermint oil baik untuk meredakan batuk, melegakan tenggorokan, membantu mengeluarkan dahak dan bekerja tanpa ngantuk.