Bisakah Sakit Kepala Tipe Ketegangan Dialami Oleh Remaja?

Bisakah Sakit Kepala Tipe Ketegangan Dialami Oleh Remaja?

Sakit kepala ketegangan merupakan jenis sakit kepala yang banyak dialami oleh mereka yang memiliki aktivitas cukup padat setiap harinya. Tak pandang bulu, sakit kepala tegang bisa dialami oleh siapa saja, termasuk anak remaja. Meski masih belum dipastikan penyebab sebenarnya keluhan yang satu ini, namun sakit kepala tegang bisa dipicu oleh beberapa faktor, seperti stress, kurang tidur, kelelahan, melewatkan waktu makan, atau karena menghadapi mata pelajaran yang sangat sulit saat harus sekolah online. Ditambah lagi selama pandemi anak remaja cenderung mengalami stress berlebih akibat kurangnya waktu bermain dan bersosialisasi secara langsung dengan teman-temannya.

Apa saja gejala dan cara mengatasi sakit kepala tegang?

Sakit kepala tegang atau yang disebut dengan tension headache terkadang terjadi secara mendadak dan dirasakan di sekitar mata, tengkuk, dan pundak sehingga cukup mengganggu. Sebelum mengetahui tips mengatasi sakit kepala tegang, berikut ini beberapa gejala yang mungkin timbul saat mengalami keluhannya terjadi.

  • Sakit kepala yang cukup mencengkeram di bagian depan, atas, maupun samping kepala. Biasanya terjadi di siang hari dan semakin parah menjelang sore
  • Kepala terasa berdenyut saat bangun dari posisi tidur maupun duduk
  • Otot di sekitar kepala, tengkuk, leher hingga pundak terasa nyeri
  • Tubuh terasa sangat lelah dan kesulitan untuk tidur

Baca Juga: 5 Penyebab Sakit Kepala Bagian Belakang yang Paling Sering Dilakukan

Sakit kepala tegang pun bisa dikategorikan dalam beberapa tingkatan, mulai dari nyeri ringan hingga berat yang sangat mengganggu aktivitas. Berikut ini cara mengatasi sakit kepala ketegangan yang bisa dilakukan.

  • Menghentikan segala aktivitas yang sedang dilakukan. Memaksakan diri untuk menyelesaikan aktivitas hanya akan membuat tubuh menjadi semakin lemah dan keluhan sakit kepala pun juga bisa bertambah parah.
  • Langkah selanjutnya adalah mengompres bagian dahi menggunakan handuk yang dibasahi menggunakan air hangat.
  • Anda juga bisa melakukan pijatan ringan di bagian pelipis, dahi, dan juga daerah sekitar pundak serta leher untuk meredakan rasa nyeri di kepala.
  • Memenuhi kebutuhan cairan tubuh dengan minum air mineral yang cukup untuk mmenuhi cairan tubuh sekaligus meningkatkan kadar oksigen dalam otak.
  • Minum obat pereda sakit kepala tegang yang mengandung Paracetamol sebagai analgesik yang dipercaya mampu mengatasi sakit kepala.

Bagi remaja, sakit kepala ketegangan juga bisa disebabkan rasa bosan karena berdiam diri di rumah dan tidak bisa pergi liburan ke berbagai tempat menyenangkan. Namun tak perlu bingung, beberapa ide “liburan” seru ini bisa menjadi solusinya.

  • Barbeque night bersama keluarga
  • Piknik di halaman rumah saat weekend
  • Mendekor ulang kamar atau suasana rumah
  • Wisata kuliner di rumah dengan cara memasak atau memesan makanan favorit