Mengobati Batuk Pada Ibu Hamil, Bolehkah Minum Obat?

Mengobati Batuk Pada Ibu Hamil, Bolehkah Minum Obat?

Perubahan fisik dan hormon saat masa kehamilan membuat para ibu harus menjaga daya tahan tubuhnya dengan baik agar tetap sehat dan tidak mudah terserang penyakit. Namun, tak jarang juga karena cuaca yang tak menentu akhirnya membuat para ibu hamil jatuh sakit, seperti flu yang disertai dengan gejala batuk. Jika hal ini terjadi, bolehkah mengobati batuk pada ibu hamil dengan memberikan obat?

Mengobati Batuk Pada Ibu Hamil

Dilansir dari Halodoc.com, pemberian obat batuk pada ibu hamil tidak boleh diberikan pada masa kehamilan dibawah 12 minggu. Pasalnya, di 12 minggu pertama perkembangan organ vital janin sedang mengalami masa perkembangan, sehingga ibu hamil diharuskan untuk menjauhi beberapa jenis obat-obatan tertentu, salah satunya obat batuk. Namun jangan khawatir, setelah melewati usia kehamilan 12 minggu, ibu hamil sudah dapat minum obat untuk meredakan batuk dan meringankan gejalanya, kok.

Baca Juga: Mengalami Flu dan Batuk Berdahak Maupun Kering Hanya di Pagi atau Malam Hari

Lantas, obat batuk apa yang boleh diminum ibu hamil?

Saat usia kehamilan memasuki 12 minggu, wanita hamil diperbolehkan mengonsumsi beberapa jenis obat, salah satunya adalah obat batuk yang bisa dikonsumsi baik saat siang maupun malam hari. Namun, hal ini tentu baru bisa dilakukan setelah mengonsultasikannya terlebih dahulu pada dokter. Pasalnya, ada beberapa obat batuk dengan kandungan yang tidak diperbolehkan untuk diminum oleh ibu hamil, seperti aspirin, ibuprofen, naproxen, kodein, dan antibiotik. 

Tak perlu bingung, berikut ini beberapa kandungan obat yang bisa diminum untuk mengobati batuk pada ibu hamil.

  1. Dextromethorphan untuk meredakan batuk kering. Kandungan ini bekerja dengan cara menekan dorongan untuk batuk yang berasal dari pusat reseptor di otak.
  2. Guaifenesin untuk meredakan batuk berdahak. Kandungan ini tergolong sebagai ekspektoran untuk mengencerkan dahak atau lendir yang menggumpal di dada atau tenggorokan. Bagi ibu hamil, dosis yang dianjurkan adalah 2.400 mg dalam 24 jam.
  3. Bromhexine, merupakan obat kategori A dan juga tergolong sebagai ekspektoran dan bisa dikonsumsi sesuai dengan dosis yang dianjurkan.
  4. Oxymetazoline untuk meredakan batuk kering. Sifatnya sebagai dekongestan dan bekerja dengan cara mengecilkan pembuluh darah sehingga mengurangi penyumbatan dan pembengkakan yang menjadi penyebab hidung tersumbat dan kemerahan pada kulit