5 Objek Wisata di Jabodetabek yang Wajib Dikunjungi

5 Objek Wisata di Jabodetabek yang Wajib Dikunjungi

Kamu merasa gaul hanya karena tiap weekend nongkrong di mall? Memang seru sih, tetapi bosa juga ya kalau mengulangi rutinitas yang sama untuk mengisi waktu luangmu. Coba deh sesekali habiskan waktu luangmu bersama keluarga atau teman-teman ke tempat wisata yang lebih unik dan nggak kalah asyik. Buat kamu yang tinggal di sekitaran Jabodetabek, mungkin sudah pernah mendengar beberapa objek wisata berikut, tetapi jangan hanya sekedar tahu, tetapi coba sendiri keseruannya dengan berwisata ke 5 lokasi berikut.

Taman Wisata Mangrove PIK
Di daerah Pantai Indah Kapuk Jakarta Utara, terdapat hutan bakau yang tumbuh subur dan hijau. Pemandangan ini terbilang langka di tengah kota Jakarta yang telah dipenuhi oleh gedeung-gedung perkantoran dan jalan layang. Hutan bakau ini akhirnya dikelolah menjadi salah satu objek wisata yang indah. Para pengunjung bisa berjalan-jalan atau bersepeda sambil menikmati pemandangan di sini. Kamu juga bisa menyewa perahu untuk berkeliling lewat jalur air. Jangan lupa berfoto saat kamu berkunjung ke sana karena pemandangan yang indah sangat sayang untuk dilewatkan.

Pecinan Glodok
Pernah mengunjungi Museum Fatahilah di Kota Tua? Tak jauh dari sana, masih berada di lokasi berdekatan, mampirlah ke daerah Glodok. Tempat yang dikenal sebagai pusat penjualan elektronik dan pemukiman etnis Tionghoa ini akan memberikanmu suasana yang berbeda dengan kebanyakan lokasi di Jakarta. Di sekeliling daerah Pecinan Glodok, kamu dapat menjumpai bangunan klenteng dengan gaya arsitektur Cina yang khas, lengkap dengan lampion merah di sepanjang jalan di sekitarnya. Selain itu kamu juga bisa menikmati berbagai kuliner khas etnis Tionghoa yang lezat. Tempat ini seolah memiliki ‘sihir’ yang akan membuatmu memasuki suasana tempo dulu.

Pasar Ah Poong Sentul City
Ingin jalan-jalan singkat ke luar Jakarta, maka berangkatlah ke kota Bogor. Selain ada Kebun Raya Bogor yang terkenal, kini kamu juga bisa mampir ke wilayah Sentul untuk menikmati suasana di Pasar Ah Poong.  Pusat kuliner yang unik ini dibangun di atas sebuah danau sehingga terkesan seperti mengapung. Selain kuliner, kamu bisa berperahu di sekeliling pasar atau berjalan-jalan di taman yang dilengkapi fasilitas permainan untuk anak-anak. Wah, tujuan wisata keluarga yang menarik ya.

Ocean Park Serpong
Di Selatan Jakarta, tepatnya di daerah Serpong, sebuah water park yang luas hadir untuk menjadi alternatif tempat wisata kamu. Kolam arus, kolam ombak, perosotan, trampolin, dan fasilitas permainan lainnya tersedia di sini. Menghabiskan wakti di sana saat musim kemarau bisa jadi kegiatan yang menyenangkan.

Kidzania Pacific Place
Jika kamu memiliki anak atau keponakan yang berusia 7 – 12 tahun, tak ada salahnya kamu mengajak mereka berwisata ke Kidzania. Arena bermain anak yang terletak di Mall Pacific Place Sudirman ini berbeda dengan arena permainan anak lainnya. Di sini, anak-anak akan diperkenalkan sejak dini dengan berbagai profesi lewat permainan yang kreatif. Mulai dari pilot, dokter, chef, guru, dan aneka profesi lainnya. Meskipun permainan di sana tidak bisa dimainkan oleh orang dewasa, tetapi menemani anak atau keponakanmu ke sana akan membuatmu bernostalgia tentang cita-cita masa kecilmu dulu. Seru ya!