Kalau 24 Jam Terasa Kurang

Kalau 24 Jam Terasa Kurang

Satu hari memang hanya 24 jam. Tidak bisa lebih tidak bisa kurang. Kalau selama ini Anda merasa waktu terlalu sedikit untuk melakukan sejumlah aktivitas atau energi habis sebelum waktunya, bisa jadi cara mengelola waktu yang selama ini kurang tepat. Bagaimanapun pekerjaan dan kehidupan pribadi harus berjalan dengan seimbang, karena itu kunci menikmati hidup. Nah bagaimana sih mengelola waktu yang tepat?

1.    Tidak ada yang namanya multitasking
Jika selama ini Anda berpikir multitasking dapat menyelesaikan banyak pekerjaan sekaligus dalam satu waktu, hmm.. ternyata anggapan tersebut kurang tepat. Menurut penelitian yang dilakukan di Stanford University, melakukan satu pekerjaan dalam satu waktu justru lebih produktif dibandingkan melakukan multitasking. Mengapa? Karena otak kita hanya bisa fokus pada satu hal dalam satu waktu. Ketika kita mencoba melakukan dua hal atau lebih dalam satu waktu otak seolah kewalahan sehingga performa kita pun menjadi tidak maksimal di berbagai aktivitas yang kita lakukan tersebut.

2.    Tinggalkan aktivitas yang menyerap energi dan waktu
Tanpa disadari kita sering menghabiskan waktu untuk melakukan hal yang sebenarnya tidak memiliki manfaat untuk kehidupan kita. Tidak hanya membuang waktu, tetapi juga menyerap energi kita sehingga energi kita habis sebelum waktunya. Misalnya untuk mendengar gosip di kantor sehingga menyita waktu bekerja, akibatnya pekerjaan tidak selesai dan harus dibawa ke rumah, sementara di rumah Anda sudah memiliki tanggung jawab lain lagi.

3.    Kenali Ritme Tubuhmu
Menurut Carson Tate penulis buku Work Simply, Embracing the Power of Your Personal Productivity Style, saat tepat untuk mengerjakan tugas yang sulit adalah ketika tubuh sedang memiliki energi tinggi. Umumnya ini terjadi di pagi hari. Maka kamu bisa tunda tugas ringan untuk dikerjakan di siang atau sore ketika energi kamu mulai menurun. Tapi Carson juga mengingatkan kalau setiap orang memiliki ritme berbeda. Kalau tubuhmu lebih berenergi di sore hari atau malam hari kamu bisa lakukan sebaliknya.

Foto: Shutterstock