Jenis Olahraga yang Cocok untuk Penderita Sakit Kepala Sebelah

Jenis Olahraga yang Cocok untuk Penderita Sakit Kepala Sebelah

Mengalami sakit kepala sebelah atau migrain seringkali membuat kita merasa tidak nyaman untuk melakukan banyak hal, mulai dari aktivitas di rumah, tempat kerja, hingga lingkungan pertemanan. Jika sudah begini, tentu akan berpengaruh pada kinerja Anda yang menjadi tidak maksimal. Namun tahukah Anda bahwa selain dengan istirahat cukup, cara lain yang bisa Anda lakukan untuk membantu meringankan migrain adalah dengan berolahraga, tentunya olahraga low impact atau olahraga dengan intensitas yang rendah. Untuk itu, simak beberapa jenis olahraga yang cocok untuk penderita sakit kepala sebelah berikut ini.

Latihan Kekuatan Otot

Salah satu penyebab munculnya sakit kepala sebelah adalah karena otot leher, punggung, dan bahu seseorang terlalu tegang yang menyebabkan aliran darah tidak berjalan dengan lancar. Hal ini biasanya terjadi pada mereka yang bekerja di depan komputer dalam waktu yang cukup lama. Jika sudah sudah begini, maka latihan kekuatan otot tubuh adalah jenis olahraga yang bisa Anda lakukan untuk mengurangi rasa sakitnya. Beberapa contoh gerakannya misalnya sit up, push up, squat, atau weight lifting (angkat beban). Lakukan gerakan ini sebanyak 15 kali dalam tiga kali pengulangan untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Olahraga Kardio

Otot yang tegang pada tubuh manusia merupakan penyebab peredaran darah menjadi tidak lancar. Hal inilah yang akhirnya membuat tubuh kekurangan oksigen dan memicu timbulnya migrain atau sakit kepala sebelah. Sebagai tindakan yang bisa dilakukan untuk mengurangi sakit kepala, maka Anda bisa memilih jenis olahraga kardio seperti jogging, berenang, bersepeda, atau jalan cepat yang dilakukan dalam intensitas sedang, yaitu selama 30 menit setiap harinya.

Tidak hanya membantu meredakan sakit kepala sebelah, olahraga kardio ini juga memberikan dampak positif bagi kesehatan organ tubuh lainnya, seperti jantung, sistem pernapasan, dan melancarkan peredaran darah. Agar lebih menyenangkan, cobalah untuk mengajak sahabat atau anggota keluarga untuk olahraga bersama, ya.

Pilates dan Yoga

Menurut artikel yang dilansir dari laman online cnnindonesia.com, stress juga merupakan salah satu alasan mengapa seseorang mengalami sakit kepala sebelah. Apalagi untuk mereka yang memiliki pekerjaan yang cukup berat dan menghabiskan banyak waktunya duduk di depan komputer. Untuk mengatasinya, maka olahraga yang paling tepat untuk dipilih adalah yoga dan pilates. Melalui yoga, seseorang bisa mendapatkan ketenangan, mengurangi rasa nyeri, dan juga membuat tubuh terasa bugar. Sedangkan pilates mampu membantu meningkatkan daya tahan tubuh serta melatih kekuatan otot tubuh, sehingga peredaran darah bisa berjalan lancar dan tubuh mendapatkan asupan oksigen yang cukup. Anda tertarik?

Dari beberapa olahraga low impact yang bisa membantu meringankan sakit kepala sebelah ini, mana yang paling menarik untuk Anda coba?