Ini yang Dapat Dilakukan untuk Redakan Sakit Kepala

Ini yang Dapat Dilakukan untuk Redakan Sakit Kepala

Sakit kepala kadang tidak dapat diprediksi kapan datangnya. Sedikit saja serangan sakit datang, aktivitas bisa terhambat. Ada beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk meredakan sakit kepala. Ini di antaranya yang dapat Anda coba.

1. Pijat
Coba gosok-gosok pelipis Anda dengan tangan atau cobalah memijat leher, punggung, kepala, atau bahu. Dalam sebuah studi kecil yang dilansir health.com mereka yang melakukan 6 kali pijatan mingguan, keluhan migrainnya berkurang dan memiliki kualitas tidur yang lebih baik selama minggu pemijatan dan tiga minggu setelahnya.

2. Matikan lampu dan bunyi-bunyian
Tension headache, salah satu jenis sakit kepala, dapat disebabkan oleh stres. Mengistirahatkan otot-otot yang tegang dapat dilakukan dengan istirahat di ruangan yang tenang dan redup tanpa gangguan kebisingan. Ini bisa meredakan sakit kepala yang dirasakan mengingat penderita biasanya sensitif pada cahaya dan suara. Rebahkan tubuh dengan relaks. Buatlah punggung, bahu, dan leher dalam posisi santai.

3. Aerobik
Melakukan latihan aerobik secara rutin dapat mengurangi serangan migrain secara signifikan baik dari segi intensitas maupun frekuensinya. Lakukan olahraga seperti jalan cepat, bersepeda, atau berenang. Mudah kan?

4. Aroma terapi
Wewangian tertentu bisa membuat relaks sehingga ketegangan yang terasa di kepala pun berkurang. Salah satu wewangian yang direkomendasikan adalah aroma lavender.

5. Heat and Cold
Mandi air panas atau mengaplikasikan bantal panas ke leher bisa membantu meredakan sakit otot yang menyertai sakit kepala. Anda juga bisa menggunakan handuk hangat atau menempelkan botol air panas ke leher. Tapi kalau serangan yang datang berupa sakit kepala berdenyut, cobalah redakan dengan mengaplikasikan ice pack yang dibungkus kain pada pelipis.

Lakukan beberapa langkah di atas hingga sakit kepala mereda, ya!

Foto: Shutterstock